Tampak gereja Jemaat Musafir Mongin tertimpa longsor (Frendy Cristian/Masalembo.com)
Gedung Gereja Toraja Mamasa (GTM) Jemaat Musafir Mongin yang terletak di Desa Osango Kecamatan Mamasa itu mengalami kerusakan berat pada bagian dinding sebelah kiri. Bangunan gereja rubuh diterjang material longsoran.
Akibat peristiwa itu warga jemaat terpaksa membongkar material bangunan yang terbuat dari tembok dan kayu untuk membersihkan material longsor. Kerusakan bangunan juga diperparah adanya rumpun tanaman bambu yang berada di tempat itu hingga membuat tanah labil dan muda longsor.
Baca juga: Alasan ini, Dinsos Mamuju Enggan Tangani Pria Gangguan Jiwa Itu
Junaidi, salah satu warga jemaat di gereja itu mengatakan, longsor diperkirakan sekitar pukul 19 :00 Wita malam kemarin.
“Longsoran ini terjadi malam, pas hujan deras lagi turun sepanjang hari, sehingga itu yang memicu longsoran. Kerusakan yang dialami gedung gereja sebagian diding mengalami kerusakan,” ungkap Junaedi, Selasa (18/ 6/2019).
Saat ini sejumlah warga jemaat, dengan alat seadanya melakukan gotong royong membersihkan material longsor berupa tanah dan potongan bambu yang masuk kedalam gedung gereja tersebut. (frd/har)