-->

Hot News

Pemkab Mamasa Alokasi Dana Pembangunan Kawasan Wisata Buttu Liarra, Segini Jumlahnya

By On Kamis, Maret 07, 2019

Kamis, Maret 07, 2019

Negeri di atas awan Buttu Liarra Mamasa dikunjungi para wisatawan lokal (Foto: dok. Frendy Cristian/masalembo.com)

MAMASA, MASALEMBO.COM- Objek wisata negeri di atas awan Kabupaten Mamasa atau yang juga dikenal Buntu Liarra, menerima sentuhan pembangunan tahun ini. Objek wisata cantik ini berada di perbatasan Kecamatan Tandukkalua dan Balla, Kabupaten Mamasa. Tahun ini, akan mendapat alokasi dana sebesar Rp750 juta untuk pembenahan. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Mamasa, Agustina Toding, Rabu (6/3/2019).

“Anggaran yang dialokasikan bersumber dari dana alokasi umum (DAU) tahun 2019. Diperuntukkan pembangunan jalan setapak menuju puncak Buntu Liarra serta pembuatan gazebo dan MCK. Totalnya 750 juta rupiah,” ungkap Agustina

Menurut Agustina, objek wisata Buntu Liarra tidak kalah menariknya dengan  negeri di atas awan milik Toraja. Sehingga, harus dikelola dengan baik.

Kedepan ia berharap, pengembangan objek wisata di Kabupaten Mamasa, dapat bekerja sama dengan pihak swasta. Hal itu dianggap jauh lebih menyentuh masyarakat ketimbang hanya bisa mengharap kepada pemerintah yang memiliki dana terbatas.

"Akan jauh lebih bagus kalau ada pihak swasta yang bekerja sama mengelola objek wisata," harapnya.

Buntu Liarra merupakan objek wisata yang baru-baru ini sempat viral memalui pemberitaan media terkait keindahanya. Tak tanggung-tanggung objek satu ini sempat menjadi salah satu primadona baru wisatawan, hingga mendapat ribuan pengunjung selama beberapa bulan. (frd/har)

comments
close
Banner iklan disini