-->

Hot News

Dukung Program Pj Gubernur, Rusni Hasri Siap Sediakan Jutaan Bibit Aren untuk Masyarakat Sulbar

By On Senin, September 16, 2024

Senin, September 16, 2024

Pengusaha budidaya tanaman aren Rusni Hasri (topi putih) saat bertemu Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin. [Foto: Kominfo Sulbar]


POLEWALI, MASALEMBO.COM – Pengusaha budidaya tanaman Aren, Rusni Hasri menyatakan dukungannya terhadap program Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Barat, Bahtiar Baharuddin, yang fokus pada pengembangan berbagai komoditas pangan di wilayah Sulbar.

Program Pj Gubernur dinilai sebagai langkah strategis untuk memperkuat ketahanan ekonomi dan lingkungan masyarakat setempat.

Menurut Rusni, program yang dijalankan oleh Pj Bahtiar merupakan terobosan penting.

"Program Pak Gubernur sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat Sulbar, terutama dalam hal pengembangan komoditas seperti sukun, aren, pisang, dan berbagai komoditas lainnya," jelasnya.

Ia juga menekankan bahwa tanaman aren adalah tanaman masa depan, tidak hanya untuk Sulawesi Barat, tetapi juga untuk kemajuan bangsa. Karena itu, Rusni berkomitmen untuk menyediakan jutaan bibit aren guna mendukung pengembangan budidaya tanaman tersebut di Sulbar, sejalan dengan visi Pj Bahtiar untuk memperkuat ekonomi hijau di wilayah ini.

"Dengan dukungan penuh dari Pj Bahtiar, kami siap untuk menyediakan bibit-bibit unggul tanaman aren untuk masyarakat Sulbar," tambah Rusni.

Program ini diharapkan dapat memberikan dampak jangka panjang, baik dari segi lingkungan maupun perekonomian lokal, dan menjadi contoh bagi daerah lain di Indonesia. (Ril/har)

comments
close
Banner iklan disini