MAJENE, MASALEMBO.COM - Sejumlah tokoh publik menerima penghargaan dari Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Majene. Penghargaan diserahkan Ketua IKA SMANSA Majene Muhammad Idris DP di acara Reuni Akbar, Sabtu (13/04/2024) di Stadion Prasamnya Mandar yang dihadiri ribuan alumni.
Para penerima penghargaan adalah alumni SMA Negeri 1 Majene yang sukses mengukir prestasi. Mereka dinilai berprestasi di berbagai bidang dan profesi mereka.
Penerima penghargaan tersebut yakni bupati Majene Andi Achmad Syukri, anggota DPR RI Andi Ruskati Ali Baal, Deputi Kewaspadaan Nasional Kemenkopolhukam Brigjen TNI (Mar) Gusrin Kamase, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi DI Yogyakarta Andi Rita Mariani Basharu serta Dirkrimun Polda Sulbar Kombes Pol Nurhabri Nurdin Atjo.
Selain pejabat dan tokoh publik penghargaan IKA SMANSA juga diberikan kepada para insan akademik dan birokrat, diantaranya Muh Ali Hafsa, SS., MH., P. hD (Direktur Bina Penyelenggara Pelajar Vokasi dan Pemagangan Kementerian Ketenagakerjaan RI), Dr. Ir. Muh Arsyad, SP, M.Si (Staf Khusus Menteri Pertanian RI), Prof. Dr. Ir. Rahmadi Tambaru, M. Si (Guru besar Unhas Bidang Plaktonologi Laut), Prof. Dr. Ir Mahmud Palo, M. Si (Guru besar Fakultas Kelautan dan Ilmu Perikanan Unhas).
Penghargaan juga diberikan kepada pekerja seni dan olahraga. Mereka yakni Iryad atau Ical D'academy Indosiar, Abidin Maderai dan Amiruddin Kambol (Atlet Timnas Sepak Takraw Indonesia pada Sea Games Bangkok Thailand), Dr. Hasbunallah AS (wasit Internasional/Sea Games 2018 Palembang), serta Rusli yang juga atlet sepak takraw nasional Indonesia.
Ketua Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Majene Muhammad Idris DP mengatakan, perhargaan tersebut diberikan sebagai apresiasi kepada para alumni yang sukses mengharumkan nama almamater (sekolah). Ia menyebut pencapaian yang dilakukan oleh para alumni yang meraih penghargaan bukan sesuatu yang mudah tetapi penuh perjuangan dan pengorbanan.
"Contohnya kita sebut saja Ibu Andi Ruskati, ini refresentasi dari kita yang bukan saja SMA 1 tapi Majene dan sekitarnya, bahwa menjadi anggota DPR RI itu bukanlah hal yang mudah, luar biasa. Begitu juga Doktor Guslin Kamase, beliau itu bisa jadi Askep di Kementerian Menkopolhukam bukan hal mudah," ujar Idris.
Mantan Kepala LAN Makassar itu mengatakan, capaian prestasi para alumni SMA Negeri 1 Majene harus menjadi inspirasi terutama dalam mendorong peningkatan kualitas pendidikan di Majene dan Sulawesi Barat. "Tidak mungkin SMA 1 itu bisa jadi hebat, pendidikan kita bisa hebat tanpa para alumni," ucap Idris.
Pada bagian akhir sambutan, Sekretaris Daerah Provinsi Sulbar tersebut menyampaikan harapannya agar siapapun dan dimanapun alumni SMA Negeri 1 Majene bekerja agar menunjukkan kapasitas dan kapabilitasnya. Ia juga meminta agar organisasi Ikatan Alumni (IKA) SMANSA Majene tidak dibawa ke ranah politik, tetapi mengapresiasi setiap alumni yang terjun kedalam politik.
"Itu komitmennya, IKA SMANSA ini tidak boleh menjadi arena politik atau lembaga arena politik, tetapi mendukung, menghormati dan sekaligus mensyukuri dari sejumlah alumni SMA yang akan ikut ambil bagian dari kontestasi politik yang akan datang," terang Idris. (Har/red)