Masalembo.com, Asahan - Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin membuka kegiatan Gerakan Nasional Aksi Bergizi secara virtual yang diikuti seluruh Kepala Daerah se-Indonesia, Rabu (26/10/2022).
Pada kesempatan itu, Budi Gunadi Sadikin mengajak para kepala daerah se-Indonesia untuk dapat membantu program pemerintah dalam menekan angka stunting.
Adapun sasaran dari kegiatan tersebut adalah remaja putri usia 12-18 tahun dimana mereka merupakan cikal bakal calon seorang ibu. Maka dari itu sejak usia ini mereka harus diberikan perhatian penuh, sehingga nantinya mereka menjadi seorang ibu yang sehat, memiliki bayi sehat dan terhindar dari stunting.
"Salah satu langkah yang harus dilakukan adalah pemberian tablet tambah darah kepada remaja putri seminggu sekali, yang bermanfaat mencegah mereka dari anemia dan stunting," ucap Menkes.
Usai kegiatan virtual tersebut, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, John Hardi Nasution langsung memberikan tablet tambah darah kepada para pelajar remaja putri di SMP Negeri 3 Kisaran dan pelajar remaja putri dan MTS Negeri 2 Kisaran.
John Hardi menekankan kepada dinas terkait agar pemberian tablet tambah darah kepada pelajar remaja putri untuk terus dikawal dan berkelanjutan agar remaja putri di Kabupaten Asahan terhindar dari anemia dan stunting. (MI)