Tampak minuman es jeruk dibagikan secara gratis oleh Ansar kepada jamaah Jumat (Subri/masalembo.com) |
POLEWALI, MASALEMBO.COM - Seperti inilah aksi Ansar setiap hari Jumat tiba. Ia dengan senang hati berbagi minuman secara gratis kepada jamaah Jumat yang usai menggelar salat. Seperti hari ini Jumat (10/7/2020), bertempat di Masjid Baiturrahman Banua Baru, Kecamatan Wonomulyo, Kabupaten Polewali Mandar, Ansar kembali membagi minuman gratis, es jeruk manis.
Ansar menyebut aksi itu dengan Jumat Berkah. Ia mengatakan bahwa dirinya sendiri yang punya inisiatif melakukan hal demikian. "Ini sudah berjalan lima bulan terakhir," katanya.
Tak hanya itu, sebelum aksi Jumat Berkah ini, Ansar sudah kerap berbagi sembako kepada warga yang membutuhkan. Namun aksi berbagi kali ini khusus untuk jamaah masjid usai Jumatan. Ansar membagikan minum es jeruk kepada para jamaah tanpa melihat siapa dia.
"Saya sudah sering melakukan hal seperti ini namun kali ini saya fokuskan khusus jamaah masjid lagi," katanya.
Sementara, seorang pedagang Gerobak Es Kelapa Muda terlihat sibuk menyuguhkan minuman es jeruk yang disajikan kepada para jamaah usai salat Jumat. Ternyata, es jeruk miliknya sudah diborong oleh Ansar. "Katanya dia (Anshar) mau bagi-bagikan sama jamaah Jumat," ujar pemilik gerobak yang biasa disapa A,ba Illang itu.
Salah seorang jamaah mengatakan, Wahyudi Prayoga mengatakan, sangat bersyukur dengan adanya hal seperti ini. "Ini jelas adalah sebuah amal ibadah," ujarnya.
Penulis: Subri