Bripka Ahmad dan warga setempat bersihkan selokan. (Foto: Humas Polres Majene untuk malembo.com)
Salah satu pemandangan yang menarik dapat kita lihat saat hujan mengguyur wilayah majene, Bhabinkamtibmas Polres Majene Bripka Akhmad dengan pakaian dinas lengkapnya turun ke selokan bersama warga untuk mengangkat sampah yang menumpuk di daerah lingkungan Talumung, Kelurahan Tande Timur, Kecamatan Banggae Timur, Minggu (12/1/2020).
"Sampah-sampah itu mengakibatkan saluran air tidak normal. Beberapa saluran pembuangan got di wilayah ini tersumbat," kata Bripka Ahmad, Minggu.
Bripka Ahmad meminta agar masyarakat sadar diri untuk tidak membuang sampah sembaragan, terutama di selokan karena dapat mengakibatkan banjir.
Saat ditanya kenapa dirinya rela turun keselokan yang dipenuhi sampah tersebut, ia menjawab bahwa ini adalah memang sudah tugasnya sebagai seorang insan bhayangkara dalam memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara. (rls/red)