-->

Hot News

Bupati Mateng Kucurkan Dana Pribadi Untuk Bedah Rumah Lansia

By On Rabu, Agustus 28, 2019

Rabu, Agustus 28, 2019

Bupati Mateng H Aras Tammauni beserta rombongan meninjau rumah milik pedagang kue yang akan direhabilitas. Foto; Yasin/Humas. 

MATENG, MASALEMBO.COM -- Bupati Mamuju Tengah Provinsi Provinsi Sulawesi Barat H Aras Tammauni, siang tadi menyambangi kediaman wanita lanjut usia (Lansia) di Desa Babana Kecamatan Budong-budong, Rabu (28/8/2019). 

Kunjungan tersebut sekaitan rencana rehabilitasi rumah milik penjual kue bernama Maslia (60). Biaya renovasi rumah itu ditanggung sepenuhnya oleh bupati.

"Bedah rumah ini tidak menggunakan APBD, tapi murni dari swadaya," kata Aras sembari menyaksikan hunian Maslia yang akan direnovasi.       

Ia mengatakan, selama dirinya masih menjabat bupati, dia akan terus berupaya membantu masyarakat yang tidak mampu. Sebab itu data yang dihimpun kepala desa bersama dinas perumahan, harus valid dan sesuai kondisi dilapangan. Sehubungan masih banyak rumah yang membutuhkan bantuan. Itu nantinya akan di dorong via program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS).


"Peran kami sebagai pemerintah daerah akan tetap mendorong percepatan pembangunan perumahan di Mateng. Salah satunya melalui bantuan renovasi rumah," terang bupati.

Ia berharap rehabilitasi rumah warga kurang mampu di Mateng juga di dukung oleh anggaran dari  dermawan. Terutama bagi golongan yang mampu diharapkan ikut membantu.

"Kita ingin semua masyarakat di Mateng dapat menempati rumah layak huni," harap Aras.

Mengetahui rumahnya akan direhab, perempuan paruh baya itu mengucapkan terimakasih pada bupati. Ia berharap program bedah rumah terus berlanjut mengingat masih banyak masyarakat kurang mampu yang membutuhkan hunian yang layak.

"Saya berdo'a semoga bapak bupati beserta jajarannya, diberikan kesehatan agar tetap bugar dalam memimpin daerah ini," tuturnya.

Dalam rombongan bupati terlihat Wakil Bupati Mateng H Muh Amin Jasa, Asisten Bidang Pembangunan Muh Yusuf Unja, dan Kadis Transmigrasi Sulbar H Herlin Ismail. Hadir pula pimpinan OPD, Camat Budong-budong, Kepala Desa Babana serta Pabung TNI Kodim 1418 Mamuju. (jml/riz)

comments
close
Banner iklan disini