-->

Hot News

166 Korban Bencana Batanguru Masih Menginap di Rumah Kerabat

By On Senin, Maret 11, 2019

Senin, Maret 11, 2019

Warga Mamasa menginap di rumah keluarga dan kerabat mereka (Foto: Frendy Cristian/masalembo.com)

MAMASA, MASALEMBO.COM - Ratusan korban longsor dan banjir di Desa Batanguru, Kecamatan Sumarorong, Kabupaten Mamasa masih menginap di rumah -rumah kerabat dan keluarganya. Selain karena ada rumanya rubuh diterjang longsor, meraka juga masih trauma  dan takut jika terjadi lagi longsor susulan atau banjir.

Sekitar 166 warga yang menjadi korban longsor dan bajir yang terjadi kamis kemarin Kamis 7/3. Pihak pemerintah setempat masih terus melakukan pendataan dan  meberikan bantuan logistik bagi para korban.

Martha (44) salah satu korban yang mengungsi kerumah keluarganya mengatakan, saat kejadian terjadi ia dan keluarganya langsung mengungsikan diri karna rumanya sudah diterjang longsor hingga tak bisa ditinggali.

“Kami sekeluar terpaksa mengungsi kerumah keluarga karna rumah kami sudah roboh diterjang longsoran,” ungkapnya. Sabtu 9 /3/2019.

Meski ia mengaku sudah menerima bantuan logistik dari pemerintah setempat berupa indomi dan beras, namun hal itu belum cukup bagi mereka. Mereka berharap ada bantuan dari pemerintah untuk membagun kembali rumanya yang sudah roboh, selain itu meraka juga sangat membutukan bantuan berupa pakaian.

“Semoga kami bisa dibantu untuk membangun kembali rumah kami,” tuturnya sambil mengusap air mata.

Saat ini pengungsi tersebar di empat dusun yang ada di Desa Batanguru. Selain rumah penduduk yang rusak akibat banjir puluhan hewan ternak milik warga hanyut dibawah air.

Untuk situasi dan kondisi para pengungsi saat ini, sangat minim penerangan karna sejumah tiang listrik  tumbang dan belum ada perbaikan. (frd/har)

comments
close
Banner iklan disini