-->

Hot News

Undang Pelajar, PGK Sulbar Gelar Dialog dengan Ditlantas Polda Sulbar

By On Sabtu, Januari 19, 2019

Sabtu, Januari 19, 2019

Pengurus PGK foto bersama perwakilan Ditlantas Polda Sulbar usai menggelar dialog (Handover/PGK Sulbar)

MAMUJU, MASALEMBO.COM - Organisasi Perkumpulan Gerakan Kebangsaan (PGK) Provinsi Sulbar menggelar dialog bersama Direktorat Lalu Lintas Polda Sulbar, Sabtu (19/1/2019). Kegiatan yang digelar di Cafe Nal Mamuju ini mengundang perwakilan pelajar dari 17 SMA dan SMK di daerah ini.

Hadir sebagai pemateri Ketua PKG Sulbar Imran Tri Kerwiyadi dan Direktorat Lalu Lintas Polda Sulbar diwakili AKP Eduart Steffry.

Ketua PGK Imran Kerwiyadi mengatakan, kehadiran perwakilan pelajar di acara ini untuk mensosialisasikan kesadaran berkendaraan. Menurutnya, ini akan turut memacu sekaligus mendorong ketertiban lalu lintas. "Ini akan memacu kelompok milenial cinta keselamatan berlalulintas menuju Indonesia gemilang," kata Imran, Sabtu.

Sementara itu, Kepala Seksi STNK Subdit Regident Ditlantas Polda Sulbar AKP Eduard Steffry Allan T., S.I.K., M.Si yang hadir mewakili Dirlantas Polda Sulbar mengucapkan terima kasih atas dukungan dari pihak-pihak terkait, khususnya pihak PGK Sulbar. Kata Eduard, dialog yang digelar PGK Sulbar ini turut membantu sosialisasi Millenial Road Safety Festival di wilayah Sulawesi Barat.

"Semoga untuk kegiatan dialog interaktif tentang lalu lintas bisa terus dilaksanakan dengan mengundang generasi millenial lainnya," ucap Eduard.

Eduard berharap, dengan dialog ini bisa menjadi sarana sosialisasi terkait acara Millenial Road Safety Festival yang akan dilaksanakan di Car Free Day (CFD) Anjungan Pantai Manakarra Mamuju Sulbar.

Terpisah, Dirlantas Polda Sulbar Kombes Pol Chiko Ardwiatto, S.I.K., M.Hum melalui ketetangan tertulisnya kepada media ini mengatakan, millenial merupakan harapan bangsa karena itu perlu digelorakan semangat road safety demi keselamatan anak-anak bangsa di jalan raya. 

"Harapanya agar para millenial Sulbar menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas dan menjadi cerminan bangsa," katanya. (rls/har)

comments
close
Banner iklan disini