Wabup Mamuju Irwan SP Pababari (Foto: Humas Setda Pemkab Mamuju)
MAMUJU, MASALEMBO.COM - Wakil Bupati Mamuju, Irwan SP Pababari mengajak melakukan langkah-langkah nyata untuk melestarikan lingkungan laut. Hal tersebut disampaikan saat menjadi inspektur upacara dihari Peringatan Hari Nusantara (PHN) yang berpusat di Halaman Kantor Bupati Mamuju pada Kamis (13/12)
Dikatakan langkah-langkah tersebut seperti melakukan tindakan nyata untuk pelestarian lingkungan laut. Seperti menjaga terumbu karang,menagkap ikan dengan cara tidak melakukan pemboman dan bius,serta menanam dan menjaga pohon mangrove yang tumbuh disepanjang pantai.
"Serta membangun kesadaran masyarakat khususnya masyarakat pesisir untuk tidak melakukan hal-hal yang dapat merusak kekayaan bawah laut," terang Irwan SP Pababari.
Lanjut Irwan Indonesia adalah negara kepulauan yang terbesar di dunia maka itu perlu dijaga dan dilestarikan.
"Melalui peringatan hari nusantara,mari kita melakukan introspeksi diri dan selalu menjaga laut dan segala sumber daya terkandung di dalamnya," ajaknya. (hms/awl).