Tampak murid-murid SDN 002 Mamasa ikuti ujian semester (Foto: Frendy Cristian/masalembo.com)
MAMASA, MASALEMBO.COM - Di bawah tenda-tenda darurat di tengah terik matahari, ratusan murid SDN 002 Mamasa mengikuti semester, Senin (3/11).
Tampak sejumlah ruangan hanya dibatasi dengan bentangan kain, teriknya matahari menyusup ke ruang belajar mereka. Mereka tampak kepanasan namun tetap antusias menjalani ujian semester.
Tenda-tenda darurat ini memang sengaja dibangunpun pasca gempa mengguncang Mamasa sejak 3 Nopember lalu. Namun tenda tak mampu menampung semua siswa sehingga pihak sekolah membagi dua jadwal semester. Kelas satu, dua dan tiga dijadwal pagi pukul 08:00 Wita sementara kelas empat, lima dan enam masuk pukul 10:00 Wita.
Lina, Kepalah Sekolah mengungkapkan, sekitar 700 siswanya terpaksa melaksanakan ujian semester di bawah tenda darurat lantaran gedung sekolah mereka sudah tak layak menjadi tempat belajar. Bangunan yang bertingkat itu, nyaris roboh dan hampir semua plafon di dalam ruangan roboh. Tiang dan diding juga mengalami retakan akibat gempa yang sudah empat pekan terus mengguncang Mamasa dan sekitarnya.
Pihaknya berharap pemerintah daerah atau pemerintah pusat dapat memberi bantuan perbaikan gedung yang rusak itu. (frd/har)