Kondi jalan antar dua desa di Mamasa tertimbun material longsor (Frendy Cristian/masalembo.com)
MAMASA, MASALEMBO.COM -Jalan penghubung antar Desa Buntubuda dan Desa Taupe, Kecamatan Mamasa, Kabupaten Mamasa Sulawesi Barat putus akibat tertimbun material longosor. Akibatnya warga di dua dusun di Desa Taupe yakni Dusun Ne’ke dan Dusun Kanan terancam tersisolasi.
Hujan yang menguyur wilayah Mamasa dan sekitarnya pada subuh di nihari tadi, ditambah dengan getaran gempa yang terus menguncang Mamasa hingga Minggu (9/12) pagi, mengakibatkan tebing jalan sekitar 50 meter longsor. Material longsoran berupa pasir dan batu serta pohon tumbang menutup badan jalan hingga tak bisa dilalui.
Amos, salah satu warga di lokasi kejadian mengatakan, longsor terjadi sekitar pukul 10: 00 Wita Minggu pagi. Peristiwa ini mengakibatkan jalur akses menuju kota Mamasa dari dua dusun di Desa Daupe terputus dan tak bisa dilalui.
Longsoran ini juga mengakibatkan jalur perekonomian masyarakat di dua Dusun terancam. Satu-satunya akses masyarakat ke Dusun Kanan dan Dusun Ne’ke menuju pasar di kota Mamasa adalah jalan terkena longsor ini.
Karna tak ada alat berat yang tiba di lokasi, sejumlah warga terpaksa menggunakan alat seadanya untuk membersikan sebagian material longsor.
Meski sebagian meterial longsor sudah dibersikan namun longsoran dari tebing jalan masih terus terjadi hingga masyarakat yang melalui jalan tersebut harus serba hati-hati.
Masyarakat setempat berharap ada alat berat milik pemerintah yang bisa dikerakan ke lokasi, membersikan semua material longsoran agar akses jalan kembali normal dan dapat dilalui kendaraan. (frd/har)