-->

Hot News

Warga Desa Sambabo Kecamatan Ulumanda Ini Terpaksa Dipasung

By On Senin, Februari 19, 2018

Senin, Februari 19, 2018

Hammadia tengah dipasung tak jauh di sebuah tempat tak jauh dari rumah (Foto: Ist/masalembo.com)
MAJENE, MASALEMBO.COM- Lelaki ini bernama Hammadia, umurnya sekira 37 tahun. Warga Rombi Rombia, Desa Sambabo, Kecamatan Ulumanda, Kabupaten Majene ini terpaksa dipasung. Dia mengalami gangguan mental.

Warga setempat, Rahman, menceritakan, kelainan jiwa Hammadia sudah berlangsung bertahun-tahun. Namun akhir-akhir ini dia sering mengamuk sehingga tak ada jalan lain kecuali dipasung. 

"Dia (Hammadia) biasa memukul orang pak," kata Rahman, Minggu (18/2).

Saat ini lelaki Hammadia itu tampak kurus. Warga setempat Ashabul Kahfi mengatakan, keterbatasan ekonomi membuat keluarga tak dapat membawanya ke rumah sakit untuk berobat secara intensif. Bahkan mirisnya kata Ashabul, terkadang Hammadia tidak mendapat makanan dalam sehari karena keterbatasan ekonomi. 

"Ini yang membuat kami sangat prihatin melihat kondisinya seperti itu," ucap Ashabul.

Baik Rahman maupun Ashabul, sama-sama berharap kiranya ada pihak yang peduli mengulurkan tangan untuk membantu Hammadia demi berobat ke rumah sakit. "Kalau keluarga diharap susah, urusan makan sehari-hari saja susah, apalagi sudah tidak punya orang tua," kata Rahman.

Sementara, petugas Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Ulumanda, Haruna Rahim mengatakan, lelaki Hammadia sebenarnya sudah pernah dibawa ke rumah sakit, namun tidak ada perkembangan yang lebih baik. 

"Dia pernah ke Rumah Sakit Dadi di Makassar, sekitar satu tahun lalu, tiga bulan dirawat di sana," terang Haruna.

Ironisnya lanjut Haruna, selain Hammadia, terdapat tiga saudaranya yang juga mengalami gangguan mental. "Yang satu bernama Jamalia, baru 20 hari lalu dibawa ke RS Dadi Makassar, sedang dua saudaranya yang lain yakni Tito dan Mumang. Keduanya belum pernah ke rumah sakit," kata Haruna.

"Di Ulumada ini memang banyak penyandang masalah kesejahteraan sosial PMKS," lanjut Haruna. (eg/har)

comments
close
Banner iklan disini