Sakri karyawan toko mengatakan, kejadian ini berawal pada Senin (4/12) malam sekitar pukul 21:00 WITA. Karena salah mengambil barang, pelaku kembali melakulan aksinya pada keesokan harinya. Untuk melancarkan aksinya, pelaku memanfaatkan waktu pada saat toko sedang ramai pembeli.
Sakri mengatakan, modus yang digunakan pelaku adalah dengan berpura-pura belanja dan mengambil beberapa item barang. Untuk mengelabui petugas, pelaku memasukkan barang keadalam baju dan tasnya. Namun aksinya kali ini, terlihat oleh karyawa toko dari kamera pengintai CCTV. Karyawan toko kemudian melakukan penggeladahan dan melaporkan ke aparat kepolisian setempat.
"Tadi malam kejadiaannya dia mengambil barang, tapi kembali lagi hari ini," tuturnya.
Petugas dari Mapolsek Polewali yang menerima laporan kemudian mendatangi lokasi kejadian. Pelaku kemudian digiring ke kantor polisi setempat.
Kapolsek Polewali AKP Mansur membenarkan kejadian ini. Demi kepentingan penyelidikan, pelaku dibawa ke Mapolsek Polewali.
Setelah diiterogasi petugas, kedua belah pihak akhirnya sepakat untuk berdamai, dengan pertimbangan karena nilai barangnya tidak seberapa.
"Lucu juga ini, karena pelaku mau mengambil tisu, tapi yang diambil adalah pembalut wanita. Mungkin karena faktor usia sudah tua," ujarnya sambil tertawa. (ant/har)