-->

Hot News

Latihan Personil Damkar Mateng Berakhir, Ini Pesan Pelatih

By On Minggu, Desember 10, 2017

Minggu, Desember 10, 2017

Para personil Damkar Mateng saat mengikuti latihan (Foto: Jamal M Tanniewa/masalembo.com)
MATENG, MASALEMBO.COM- Latihan fisik anggota Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Mateng berakhir, Jumat (8/12).

Kepada peserta, Danramil Budong- Budong Kapten Muhtar berharap, personil Damkar yang mengikuti proses kegiatan dapat menambah pengatahuan dan pengalaman kerja. Hal ini juga dimaksud untuk melatih kedisiplinan agar ilmu yang diperolehnya bermanfaat bagi orang banyak. 

"Kami latih fisik dan kedisplinan, sebab itu, saya tidak ingin ada salah satu personil yang tidak serius," tegas Muhtar saat pembukaan di lapangan Benteng Kayu Magiwang (BKM) Mateng, Rabu (6/12) lalu.

Sementara, pelatih Pelda Suparman mengatakan, pihaknya tidak melatih soal tupoksi Damkar, melainkan kusus fisik dan kedisplinan antara lain persatuan baris berbaris (PBB), peraturan penghormatan militer(PPM) dan bina fisik. 

"Kalau soal tekhnis Damkar, itu dilatih senior mereka yang sudah berpengalaman," jelas Suparman, Kamis (7/12) sore. 

Menurutnya, latihan selama tiga hari itu sangat singkat, namun akan bermanfaat bagi 40 personil Damkar Mateng yang baru saja di rekrut. 

"Masih ada materi khusus, tapi pihak Damkar yang punya wewenang, dan kami (pihak TNI, red) akan lanjut aplikasi lapangan," kata Suparman. 

Tampak diantaranya peserta tiga orang kaum hawa. Mereka tak kalah antusias mengikuti proses pelatihan hingga usai. (jml/har).

comments
close
Banner iklan disini