Petugas PLN mulai perbaiki kabel yang rusak (Foto: Asrianto) |
Namun yang kendala adalah medan yang berada ditengah laut sehingga menyulitkan petugas untuk bekerja. Petugas terpaksa berenang dan menyelam untuk mengambil kawat yang jatuh di bawah laut.
Tono Yulianto, Manager PLN Rayon Polewali mengatakan, untuk mencegah hal tersebut kembali terulang, pihaknya akan membuatkan rambu-rambu sebagai perhatian bagi kapal yang melintas. Ia juga akan mengadakan sosialisasi kepada nelayan sekitar agar lebih berhati-hati saat melintas di bawah jaringan kabel listrik.
"Kami juga akan berkomunikasi dengan dinas terkait, pembatasan jenis kapal yang bisa memasuki rute yang ada jaringan listriknya," Imbuhnya.
Tono berjanji hari ini penyambungan kabel listrik bisa rampung sehingga aliran listrik ke rumah warga di Pulau Battoa tersambung kembali.
"Insya Allah hari ini jaringan listriknya sudah bisa tersambung kembali," imbuhnya. (ant/har)